Sabtu, 20 April 2024

Kecelakaan Kerja, 1 Pekerja Proyek Pembangunan Pasar Baru Tewas

batampos – Salah seorang pekerja proyek pembangunan Pasar Baru Tanjungpinang ditemukan tewas, Kamis (26/1) pagi. Korban mengalami kecelakaan kerja diduga akibat minimnya kualitas keselamatan kerja di lokasi proyek.

Kapolsek Tanjungpinang Kota, AKP Sandy Pratama Putra, mengatakan pekerja yang ditemukan tewas di lokasi proyek yakni warga Kampung Bugis inisial SY, 50. “Kejadian sekitar pukul 09.30 WIB,” sebutnya.

Kecelakaan kerja bermula saat korban akan memindahkan sebuah beton tiang pancang mini pile sepanjang enam meter dari lokasi blok A ke blok B. Tiang beton berat 1 ton itu kemudian dipindahkan para pekerja menggunakan gerobak yang terbuat dari besi.

BACA JUGA: Kecelakaan Kerja, Pekerja Proyek di KEK Galang Batang Tewas

Gerobak bermuatan beton yang didorong para pekerja menabrak gundukan tanah kemudian gerobak oleng. Korban yang saat itu berada di sisi kanan tersenggol beton hingga terjatuh. “Karena hantaman beton itu korban tidak sadarkan diri hingga akhirnya meninggal dunia. Satu korban lainnya mengalami patah tulang,” ungkap Sandy.

Saat ini, lanjut Sandy, pihaknya masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan saksi terkait kecelakaan kerja tersebut. Pihaknya belum dapat memastikan penyebab kematian korban.

Polisi juga masih menunggu hasil visum dari dokter guna memastikan penyebab kematian korban. “Mengenai ada atau tidaknya kelalaian kerja atau kurangnya safety itu masih didalami,” tutup Kapolsek.

Sebelumnya diketahui, proyek pembangunan Pasar Baru Tanjungpinang dianggarkan melalui APBN 2022 dengan nilai kontrak Rp 76,4 miliar. Proyek tersebut dikerjakan oleh CV Adhitama Karya selaku kontraktor pelaksana. (*)

reporter: yusnadi

Baca Juga

Pj Walikota Tanjungpinang Surati Kemendagri, Mengajukan Pengunduran Diri

batampos– Pj Walikota Tanjungpinang Hasan telah mendengar kabar dirinya...

Wujudkan Pemasyarakatan Sehat, Pegawai dan Warga Binaan Lapas Ikut Pemeriksaan Kesehatan

batampos – Pegawai dan Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas)...

Malam Ini, Tim Gabungan Akan Tangkap Buaya Liar di Sagulung

batampos – Tim gabungan dari Polri, TNI, BKSDA, kecamatan...

Usai Lebaran, Harga Cabai Turun, Bawang Masih Tinggi

batampos – Sepekan usai Lebaran, harga cabai di pasar...

UPDATE

Pj Wali Kota Tanjungpinang Surati Kemendagri, Mengajukan Pengunduran Diri

batampos– Pj Wali Kota Tanjungpinang Hasan telah mendengar kabar...

Pj Walikota Tanjungpinang Surati Kemendagri, Mengajukan Pengunduran Diri

batampos– Pj Walikota Tanjungpinang Hasan telah mendengar kabar dirinya...

Wujudkan Pemasyarakatan Sehat, Pegawai dan Warga Binaan Lapas Ikut Pemeriksaan Kesehatan

batampos – Pegawai dan Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas)...

Malam Ini, Tim Gabungan Akan Tangkap Buaya Liar di Sagulung

batampos – Tim gabungan dari Polri, TNI, BKSDA, kecamatan...

Usai Lebaran, Harga Cabai Turun, Bawang Masih Tinggi

batampos – Sepekan usai Lebaran, harga cabai di pasar...